Salah satu tantangan yang biasanya dihadapi oleh para pengusaha atau pejuang bisnis adalah biaya operasi. Termasuk pengeluaran untuk menggunakan struk. Hal ini terjadi bukan tanpa alasan. Pasalnya banyak printer yang dibanderol dengan harga mahal sehingga banyak pejuang bisnis yang seringkali melewatkan hal ini.
Di sisi lain, tingginya kebutuhan masyarakat akan struk belanja tidak bisa lagi diabaikan. Bagaimana tidak? Sebuah toko berpotensi kehilangan kredibilitas dan kepercayaan pembeli apabila tidak menyertakan struk belanja dalam transaksi yang mereka lakukan.
Sehingga saat ini banyak inovasi yang dikembangkan untuk menjawab kebutuhan pasar terutama dengan harga yang lebih terjangkau dan manfaat maksimal. Salah satu printer alternatif yang banyak dipilih adalah printer thermal.
Printer thermal banyak digunakan karena selain harganya yang cenderung lebih murah, perangkat ini mudah untuk didapatkan, dan pemakaiannya sendiri sangat mudah. Salah satu jenis printer thermal yang banyak dipilih dan digunakan adalah printer thermal 58mm. Tetapi bagi kamu yang baru pertama kali menggunakan printer thermal mungkin mengalami kebingungan terutama saat melakukan pengaturan. Berikut merupakan beberapa cara yang dapat kamu ikuti untuk mempermudah kamu dalam menggunakan perangkat jenis ini. Disimak dengan baik, ya!
Sinkronisasi Kertas dan Tulisan
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan sebelum dapat melakukan pencetakan struk tentu saja harus diawali dengan melakukan pengisian kertas struk pada printer. Nah, hal penting yang harus kamu perhatikan adalah ukuran kertas.
Kertas untuk struk biasanya tersedia dalam bentuk gulungan. Pastikan kamu memilih ukuran kertas yang sesuai dengan ukuran printer thermal yang kamu miliki. Selanjutnya tempatkan gulungan kertas ini pada posisi yang tepat. Tujuannya agar saat dilakukan kegiatan pencetakan tidak ada hambatan seperti kertas tersangkut atau sebagainya.
Tulisan yang akan dicetak harus berada pada posisi yang tepat juga agar tidak terpotong dan tulisan terbaca dengan jelas. Untuk melakukan pengaturan ini kamu bisa menggunakan perangkat seperti ponsel atau komputer atau melalui aplikasi word yang akan dijelaskan pada poin selanjutnya.
Perhatikan Jenis Printer Thermal
Meskipun sebutannya masih sama printer thermal, perangkat ini terdiri dari beberapa jenis lho. Misalnya saja printer thermal jenis USB atau bluetooth. Kedua perangkat ini memang menggunakan kabel OTG untuk dapat mencetak struk.
Ada baiknya sebelum melakukan pencetakan, kamu melakukan instalasi aplikasi RAWBT DRIVER. Hal ini dilakukan untuk mempermudah kamu terutama mengecek kondisi struk ataupun melakukan pengeditan saat struk tidak sesuai yang diharapkan.
Pengaturan Ukuran Kertas Pada Word
Cara selanjutnya untuk melakukan pengaturan kertas printer thermal 58mm adalah mengatur ukuran kertas. Pada aplikasi Word, kamu bisa menyesuaikan ukuran kertas ini dengan memanfaatkan menu Page Layout. Setelah itu kamu tinggal menyesuaikan ukuran kertas seperti tinggi dan lebar kertas yang kamu gunakan. Jangan lupa juga untuk mengatur indent kiri dan kanan sebesar -0,8 agar tulisan tidak terlalu menjorok yang memungkinkan kamu akan memboros kertas.
Melakukan Setting Printer Thermal
Langkah terakhir adalah melakukan pengaturan pada printer thermal, terutama pengaturan ukuran halaman. Mengapa dilakukan dua kali? Hal ini dilakukan agar nantinya hasil cetakan rapi dan pada posisi yang tepat.
Oleh karena itu, kamu tinggal memilih menu Page Size dan memilih ukuran kertas sesuai dengan kertas yang kamu gunakan. Begitupun dengan orientasi halaman, sesuaikan dengan jenis kertas yang kamu pakai, ya!
Sekian beberapa cara yang dapat kamu lakukan untuk mempermudah kamu menggunakan printer thermal. Semoga informasi di atas membantu kamu dalam pekerjaan kamu, ya!
Dapatkan kertas thermal untuk bisnis Anda di CV. Sentosa Indopaper Prima, kami adalah supplier kertas thermal, produsen kertas thermal dengan bahan premium. Meski bahan premium, kertas thermal kami ramah lingkungan sehingga aman digunakan. Tersedia berbagai jenis dan ukuran kertas thermal. Yuk, pesan sekarang!